TIM OFFICIAL PMCC PEMALANG. Disupport Penuh Bupati Pemalang, H. Mansur Hidayat, S.T.
Kali ini Pro-Max Pemalang Club (PMPC) resmi didapuk sebagai tuan rumah pengemas kegiatan Jambore Daerah yang keren menunjuk hot venue di area wisata Pantai Widuri, Pemalang. Event Jambore Daerah di pesisir pantai andalan kota Pemalang ini sontak disemuti ribuan bikers khususnya dari segenap insan pecinta tunggangan motor bokong kotak. "Dengan agenda event Jamda PMCI Pengda Jateng-DIY di Pemalang ini, tentunya mampu menjembatani jalinan silaturahmi dan keakraban antar pecinta dan pelestari motor klasik varian GL Series," buka Muhammad Yoga selalu Ketua panitia.
CB/GL MODIFICATION CONTEST. Hadirkan 3 Class Categories, Diramaikan Kehadiran Puluhan Maskot Modif CB-GL Series.
Yang membanggakan, kegiatan Jamda ini pun secara langsung mendapatkan support dari jajaran pemerintahan Kab. Pemalang yang turut serta hadir menyaksikan kegiatan Jamda PMCI Pengda Jateng-DIY di Pemalang ini. Bahkan, H. Mansur Hidayat, S.T. selaku Bupati Pemalang juga bangga kala mengamati langsung giat Jamda yang di dalamnya juga diserui oleh ajang tarung kreatifitas modifikasi motor klasik Honda.
BUPATI PEMALANG, H. MANSUR HIDAYAT, S.T. Bangga Dengan Kreatifitas Positif Menjalur Modifikasi.
"Kami dukung dengan adanya kegiatan seperti ini, karena ini hal positif terutama dengan diadakannya kontes modifikasi motor. Tentunya bisa semakin mengasah dan mengembangkan kreatifitas anak negeri. Di sisi lain juga, dengan kegiatan semacam ini dapat mempromosikan pariwisata dan meningkatan perputaran perekonomian kota Pemalang," sambut H. Mansur Hidayat, ST.
Menyimak keseruan ajang kontes modifikasi, kali ini tim official PMPC hanya membuka 3 main class categories, yakni Standar Touring GL Only khusus PMCI, Standar Touring CB, GL, Tiger dan Karat Fashion. Namun tak terprediksi, keikutsertaan peserta begitu tinggi, terbukti dengan hadirnya 47 kontestan yang turut menyemarakkannya.
"Melalui ajang kontes modifikais ini, kami ingin menjembatani kreativitas modifikator terutama dari area Pemalang raya agar juga bisa turut berpartisipasi dalam menyalurkan hobi modifikasi positifnya meranah tarung kreasi modif," ujar Sigit selaku koordinator di Otokontes.
BIKERS TAMU JAMDA. Hadir Dari Segenap Penjuru Jateng & DIY.
Dan untuk melengkapi semarak rangkaian acara Jamda kali ini, tim official juga mengisinya dengan beragam giat positif bersosial kemasyarakatan, seperti diantaranya kegiatan bakti sosial berupa donor darah, bazzar UMKM dan tak lupa suguhan live music dangdut yang dimeriahkan oleh Saprol PP, Dewi Dedew, Rizky Mbambot, Delisa, Mei Wulan dan Widy Alkhanza.
PENOREH PRESTASI TERBAIK JAMDA PMCI PENGDA JATENG-DIY 2023 :
KELAS GL ONLY STD TOURING PMCI :
1. Josep - RGS Gank - Ungaran
2. Hisyam - PJK Frame – Mijen Semarang
3. Bemo - RGS Gank - Ungaran
4. Arif - Arf Gank - Boja Kendal
5. Fandy - RGS Ft SG Gank - Ungaran
KELAS STD TOURING CB GL TIGER :
1. Udin - Udin Concept - Jepara
2. Ghea - M2N Garage - Ungaran
3. Dedi - Kuburan Part - Tegal
4. Fezza - Fezza Frame - Pemalang
5. Sean Acc - Pekalongan
KELAS KARAT FASHION :
1. Lek Juk - Brewok Garage - Pati
2. Imam - AG Welding - Tangsel
3. Baroto - DPKR - Comal
4. Bos Kaji - 210 Official - Pekalongan
5. Soleh - AG Garage - Comal
Foto / Teks : Why Twins.