Kali ini, Mio Soul GT yang dijadikan bahan baku dengan trend yang terbilang lagi booming di bumi Papua Barat. "Sekali ada kontes, yang modif macam ini sekalian lah bikin," alasannya. Baginya, trend-trend yang dipanteng di skutik keluaran 2013 tersebut terbilang apdet untuk wilayah Timur Indonesia, apalagi di Papua.
Sekilas, balutan part serba ukiran grafir yang ditanamnya, dari grafir di add on swingarm, tromol custom depan-belakang, CVT box, hingga floordeck.
Selain itu, pewarnaan magenta pun eye-catching, berbalut sticker tema The Street Warriors, plus aksen karbon warna di banyak bagian, seperti batok belakang, crankcase tengah, cover tangki dan buritan. "Kalo bodinya gak banyak yang dicustom, cuma potong setengah dek bawah," tambahnya.
Terakhir, detaling part juga dimaksimalkan variasi terkini, dari pelek almu berukir, ruji plintir warna rainbow hingga custom disc brake. Bahkan, nangkring juga stabilizer, lampu projie dan LED hingga knalpot kidal.
SPEK MODIF
SOK DPN : RT stage 7, CAKRAM DPN : Ori, MASTER & KALIPER : PSI, TROMOL : Bubut & Ukir, SWINGARM : Custom krom, SOK BLK : YSS, PELEK DPN - BLK ; Custom ring 17, BAN DPN - BLK : Rossi 50/60 ring 17, JOK : Custom lubang dicover, ENGINE : Krom ukir, KARBU : P26 Keihin, OIL COOLER : PSI, KNALPOT : Cha, MODIFIKATOR : The Street Warrior - Jl. Baru Sorong.
naskah/foto : punk

