Yudie Sticker - Sentani Jayapura, Berawal Dari Sambilan, Kini Jadi Rujukan Modifikasi Sticker Papua

YUDIE STICKER SENTANI, Sukses Kembangan Dunia Sticker di Tanah Papua

Meskipun berada di ujung timur nusantara, kemajuan Papua rupanya kian pesat sekaligus menyamai perkembangan daerah lain, meski di jalur hobi modifikasi sekalipun. Wahyudianto dari gerai Yudie Sticker Sentani Jayapura, termasuk salah satu pemain dan kreator yang ikut mengembangkan bisnis modifikasi yang juga berawal dari hobi tersebut.



"Dulu kerja jadi karyawan di sebuah toko batik, namun juga sambil usaha sticker kecil. Namun, lama-lama diseriusi, jadinya seperti sekarang ini," ucap Wahyudianto, yang rupanya telah delapan tahun menekuni usaha berkreasi di dunia perstickeran tersebut.

 

 

DISPLAY MOTOR, Jajaran Motor Dengan Permainan Sticker



Selama delapan tahun tersebut, cukup banyak perubahan yang dilakukan Yudie untuk mengembangkan usaha gerai stickernya, baik dari sisi skill dan pengalaman maupun dukungan peralatan. Karena itulah, Yudie acapkali share dengan sesama kreator sticker maupun berkolaborasi demi mengakomodir keinginan konsumen, terutama di seputaran Jayapura dan Papua.



Nggak heran, jika cowok asli Blitar Jawa Timur ini pun kian mendapatkan tempat bagi pencinta modifikasi sticker di Jayapura. Apalagi, dia termasuk mumpuni untuk menggarap sticker, dari jasa desain hingga finish terpasang, baik untuk decal ataupun cutting sticker, wrapping atau branding mobil hingga pengerjaan truck dan di luar otomotif.



Untuk menjaga kualitas dan kepuasan konsumennya, Yudie juga update soal bahan dan peralatan. Namun, bahan yang digunakan kebanyakan mengambil buatan Maxdecal, namun sudah dikombo trend-trend sticker kekinian, baik dengan laminasi super glossy, hologram ataupun glitter. Berbicara alat cetaknya, dia mempercayakan mesin Mimaki dari Japan serta tinta ori sehingga tidak diragukan lagi untuk kualitas hasilnya.

 

 

DEMI KUALITAS TERJAGA. Andalkan Mesin Mimaki from Japan.



Sedangkan untuk harga stickernya juga variatif, tergantung bahan dan pengerjaan. "Kalo pasang di motor seperti skutik sekitar Rp 250 ribuan, untuk motor seperti Supermoto sekitar Rp 750 ribuan. Sedangkan buat motor sport bahan premium antara Rp 2,5 jutaan, dan mobil dan sejenisnya berkisar Rp 4 jutaan," ucap Yudie. "Patokan harga sih standar, tapi juga tergantung desain, tingkat kesulitan dan bahan yang dimau," tambah Yudie, yang kini dibantu oleh empat orang kru untuk penyelesaian modif stickernya.



Ke depan, Yudie juga punya impian untuk kian mengembangkan usaha di dunia sticker atau stripping ini dengan membuka cabang di daerah lain, terutama di Papua. "Saya memilih terjun di sticker ini karena yakin bisa berkembang dan juga cocok dengan hobi otomotif. Selain itu, biar modifikasi di sini terutama untuk persticker juga kian maju, bisa buka lapangan kerja juga kan?" optimis Yudie, yang siap didatangi di gerainya yang terletak di bilangan Youmakhe Pasar Baru, Sentani Kabupaten Jayapura.




YUDIE STICKER
Jl. Youmakhe Pasar Baru Sentani, Kabupaten Jayapura
CP :  082197741093 SOSMED IG : Yudie_Sticker_Sentani




Foto / Naskah : Doni “Double D” Ototrend

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER