3rd Anniversary Supermoto Owner Group (SMOG) Sintang: Jadi Ajang Silahturahmi Bikers Se- Kalimantan Barat, Konsisten Majukan Dunia Otomotif Tanah Borneo.

SQUAD SMOG SINTANG. Bersinergi Dengan Pemerintah, Aparat, dan IMI Sintang Ajak Insan Otomotif Berkegiatan Positif.

Sepak terjang komunitas berbasis motor Trail asal kota Sintang Kalimantan Barat ini memang luar biasa. Meski baru genap 3 tahun, namun berbagai kegiatan telah sukses digelar. Kali ini mereka merayakan HUT ke-3 nya dengan meriah di Pasar Modern Kapuas Raya, Sintang, pada Sabtu 27 Mei 2024.

 

IMG 20240428 082003

PROSESI PEMOTONGAN TUMPENG.  Hikmat Menandakan SMOG Sintang Resmi Berusia 3 Tahun.

 

Supermoto Owner Group (SMOG) Sintang mengisi hari jadinya yang ke-3 tahun lewat acara positif. Kolaborasi berbagai insan otomotif musik hingga peduli kesehatan lewat Aerobik Kreasi yang diikuti ratusan peserta.

 

“Kami ingin memberikan hiburan gratis khususnya kepada warga Sintang sekaligus memberikan wadah kreasi dengan menggelar kontes modifikasi. Selain itu HUT kami yang ke-3 ini kami jadikan kopdar bagi seluruh komunitas maupun club di Kalbar,” buka," Ade Alfianto, ketua SMOG Sintang.

 

IMG 20240428 080139

BIKERS SE- KALBAR. Kopdar Ikut Ramaikan Hari Jadi SMOG  Sintang yang Ke-3.

 

Animo luar biasa dibuktikan lewat bikers, masyarakat dan elemen masyarakat yang hadir. Diantaranya dari Kadispora Sintang mewakili Bupati, Ketua IMI Sintang dan juga pihak Polres Sintang serta Kapolsek Sintang Kota.

 

Tidak kalah menarik ketika menengok kontes modifikasi motor. Kali ini peserta terjauh dari kota Ketapang. Waktu tempuh 11 jam tidak jadi kendala bagi Risco Julianus dengan gacoan andalan Honda Vario.

 

IMG 20240428 082233

KONTES MODIFIKASI.  Menu Wajib Event SMOG,  wujud Peduli Modifikator Roda Dua.

 

Selain itu style motor kustom hasil kreasi modifikator Sintang dan sekitarnya sangat keren. Kebanyakan totalitas full rangka dibikin handmade dengan sentuhan finsihing yang khas. Penahta tertinggi Yamaha FR80 milik Yogi Ardinata asal Sekadau dengan konsep Roundtank.

 

Selain kontes motor, animo luar biasa juga tampak dari banyaknya bikers yang hadir meramaikan acara. Baik sesama segmen supermotor hingga komunitas motor bertunggangan motor kustom turut hadir.

 

IMG 20240428 083006

AEROBIK KREASI.  Antusias Diikuti Ratusan Peserta.

 

“Untuk komunitas maupun klub motor kami rangkul semua. Tidak ada perbedaan hanya jenis saja yang berbeda. Selebihnya tujuan kami semua untuk berkomunitas sama yakni mencari persaudaraan,“ tambah Ade Alfianto.

 

Disiang hari, menemani display motor kontes Aerobik Kreasi turut meramaikan. Dipandu oleh Instruktur Erlin yang diikuti oleh ratusan peserta. Berbagai doorprize juga dibagikan dalam Aerobik Kreasi tersebut.

 

IMG 20240428 082305

DJ PERFORM.  Jadi Sesi Hiburan Bagi Pengunjung Yang Datang.

 

Kegiatan inti potong tumpeng diikuti segenap member SMOG, Kadispora, Ketua IMI dan Kapolsek Sintang. Selain itu pihak sponsor Suryanation, Kawasaki dan Myhome ikut jadi saksi SMOG Sintang resmi menginjak usia 3 tahun.

 

Konteks hiburan diramaikan dengan live DJ dengan musik khas pemberi semangat. Selain itu juga diisi Live dangdut dengan guest star Linda Afika yang mengajak segenap pengunjung berjoget. Nanda.

 

Thanks to:

Suryanation, Myhome, Bank Kalbar, SGI, Kopi atarik, Oppo, Danil Motor, Kenzo,Hermes, Brother Car Wash, Dhonny Tri Laksono,.S.H, M.kn. Media Partner: intang informasi, Galeri balap, RRI, XO Printing, Ototrend.

 

 

 

Penahta Jawara 3rd Anniversary Supermoto Owner Group (SMOG) Moto Contest 2024.

 

best 4

The Uniquelly Modify: FR80 Yogi Ardinata Garage Project X GSM Sekadau.

The Best Paint: Ninja SS Apra Team Fahri Motor Binjai.

The Best Detailing: Ninja Luluk Andrianto EJM 45 Sintang.

The Dare To Be Different: Tiger Akmal Home care Sintang.

 

best 5

The Farthest Moto: Vario Risco Julianus Cahaya Motor Ketapang.

The best Modificator Participant : EJM 45 Sintang.

The Best Modify Team: Black Jack Sintang.

The Best Moto Trendsetter: MX King Nando Sintang.

2 Tak Restorasi Original: zigma Rezha Ilhamsyah EJM 45 Sintang.

 

stg pemula

Kelas Pemula Open:

1 Beat Heru Andriyanto Ho2 Racing Kapuas Hulu.

2 Vario Uzky Nurfadli Hafiz Motor Custom Sintang.

3 Vario Risco Julianus Cahaya Motor Ketapang.

 

stg Sunmori

Kelas Sunmori Style:

1 Ninja SS Apra Team Fahri Motor Binjai.

2 Scoopy Hariyanto Era Jofi Art Sintang.

3 X-Max Dimas YNCI melawi.

 

2 dan 4

Kelas 2 dan 4 Tak Fashion Style:

1 Ninja Luluk Andrianto EJM 45 Sintang.

2 F1Z-R Yogi Prasetya Yogi Garage Sepauk.

3 Ninja Mandala EJM 45 Sintang.

 

stg proper

Kelas Proper Pemula:

1 Vario Risco Julianus Cahaya Motor Ketapang.

2 Vario Raka Rama Dhana Sintang.

3 Vario Al Haffi Mas Haffi Sintang.

 

stg FFA

Kelas Custom FFA:

1 FR80 Yogi Ardinata Garage Project X GSM Sekadau.

2 Megapro Ernest Souisa Sintang.

3 Scorpio Aldi Black Jack Kelam.

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER