Honda Siap Munculkan Skutik Adventure ADV160 2022

MESIN PCX160. Akan dipasang ke ADV160?

Meskipun sudah mempunyai lineup skutik spesial buat adventure, Honda dikabarkan akan merilis varian gress Honda ADV bermesin 160cc, yakni ADV160. Meskipun proyek motor ini merupakan rencana jangka panjang, namun diperkirakan bakal rilis secepatnya paling tidak tahun 2022 mendatang.



Secara basis, ADV160 ini nantinya akan sama dengan varian yang sudah ada. Jadi, tidak jauh beda dengan ADV150, namun akan ditopang mesin gress yang sama dengan PCX160, dan ada opsi untuk menambah lagi varian hybrid. Selama ini, All New PCX160 terbaru ditopang dengan mesin tunggal 157cc 4 klep e-SP yang bisa mengeluarkan tenaga 15,8 hp dan torsi 15 Nm. Mesin ini termasuk overbore, karena diameter bore lebih besar daripada stroke, dan dilengkapi Hydraulic Tensioner Lifter Stoper.



Selain itu, fitur-fitur baru juga akan dijejalkan ke ADV160. Paling utama, Honda Selectable Traction Control (HSTC) yang sudah terpasang ke Honda Forza dan PCX160. HSTC ini cukup familiar bagi pengguna skutik cc besar, yang berfungsi mengontrol mesin saat muncul perbedaan kecepatan roda depan-belakang, sehingga motor kian stabil dan tidak terjadi spin berlebihan.




editor : punk, foto : istimewa

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER